Monday, 29 July 2019 17:55

FEBI IAIN PEKALONGAN SELENGGARAKAN EVALUASI PERKULIAHAN SEMESTER GENAP 2018/2019

Written by

Pekalongan, FEBI—Untuk mengetahui kinerja dosen pada aspek akademik dan administratif, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Pekalongan menyelenggarakan rapat koordinasi dengan para dosen FEBI, dengan agenda pokok evaluasi perkuliahan semester genap tahun akademik 2018/2019. Rapat berlangsung pada pekan kedua Juli 2019 dan bertempat di ruang rapat lantai 3 gedung FEBI IAIN Pekalongan. Rapat dihadiri oleh seluruh pimpinan Fakultas dan dosen FEBI IAIN Pekalongan.

Pada sambutan pengarahannya, Dekan FEBI Dr. Hj. Shinta Dewi Rismawati memberikan apresiasi kepada para dosen yang telah tertib administrasi, seperti dalam hal pengumpulan naskah soal untuk UAS. Dekan juga memberikan petunjuk kepada para dosen untuk secepat mungkin mengunggah nilai akhir mata kulilah yang diampunya sebelum batas akhir masa unggah nilai. Pada kesempatan yang sama, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. AM. M. Hafidz MS juga menyampaikan informasi perihal nilai Indeks Kinerja Akademik Dosen (IKAD). Evaluasi perkulihan yang disampaikan pada kesempatan tersebut juga meliputi pada aspek penyusunan dan pengumpulan RPS, jumlah kehadiran dosen pada saat perkuliahan dan beberapa aspek administrasi yang lain. (i78)