admin

admin

Pekalongan-28/4/2021. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Pekalongan telah melaksanakan webinar seri ketiga melalui zoom meeting dan disiarkan langsung lewat Youtube. Pada sambutannya, Dekan FEBI diwakili Wadek 1 bidang akademik dan kelembagaan Dr. H. Tamamudin, MM menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk menumbuhkan budaya akademis di kampus khususnya FEBI IAIN Pekalongan. Pemateri tunggal pada webinar ini adalah Muhammad Shulthoni, Lc., M.A., Ph.D dengan moderator Ardiyan Darutama, M.Phil. Tema yang diangkat mengenai Waqf Management and Fundraising of Waqf-based Pesantrens in Indonesia.

Pekalongan, 8 April 2021. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Pekalongan menyelenggarakan Acara Focus Group Discussion (FGD) dengan para Stakeholder. Kegiatan FGD ini mengusung tema “Penguatan Kemitraan Stakeholder untuk Pengembangan Program Studi Berbasis Capaian Pembelajaran Lulusan”.

Pekalongan, 12 April 2021- GenBI Tegal Komisariat IAIN Pekalongan menyelenggarakan ajang GenBI Award. Award ini merupakan ajang pencarian pengurus-pengurus genbi pilihan yang turut aktif dalam organisasi GenBI selama satu tahun periode.

Monday, 30 October 2017 18:43

Struktur Organisasi FEBI

 
Visi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

"Menjadi Fakultas terkemuka dan kompetitif dalam pengembangan ilmu ekonomi dan bisnis Islam berwawasan keindonesiaan di tingkat nasional pada tahun 2036 ".

Misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

  1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang memiliki kecerdasan spiritual, keluasan ilmu pengetahuan, kesetiaan terhadap keindonesiaan, kemandirian dan kepeloporan dalam kehidupan.
  2. Mengembangkan ilmu ekonomi dan bisnis Islam melalui penelitian bagi kepentingan keindonesiaan dan kemanusiaan.
  3. Mempelopori dan ikut berperan aktif dalam penguatan dan pemberdayaan masyarakat berbasis ilmu ekonomi dan bisnis Islam.
  4. Menyelenggarakan tata kelola kelembagaan secara profesional, transparan, dan akuntabel dalam rangka mencapai kepuasan civitas akademika dan pemangku kepentingan

Tujuan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

  1. Menghasilkan sarjana ilmu ekonomi dan bisnis Islam yang memiliki kecerdasan spiritual, keluasan ilmu pengetahuan, kesetiaan terhadap keindonesiaan, dan kemandirian dalam kehidupan.
  2. Berkembangnya ilmu ekonomi dan bisnis Islam berwawasan keindonesiaan melalui pengkajian dan riset ilmiah.
  3. Terbentuknya masyarakat yang kuat dan berdaya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara berbasis ilmu ekonomi dan bisnis Islam.
  4. Terselenggaranya tata kelola lembaga yang profesional, transparan, dan akuntabel dalam rangka mencapai kepuasan civitas akademika dan pemangku kepentingan.

 

Cikal Bakal FEBI IAIN Pekalongan berawal dari satu program studi (prodi) yang ada di Jurusan Syariah, yaitu Prodi D-3 Perbankan Syariah (PBS). Prodi D-3 PBS mulai dibuka dan menerima mahasiswa baru pada tahun akademik 2004-2005. Satu tahun kemudian dibuka lagi satuprodi juga menjadi embrio FEBI, yaitu Prodi S-1 Ekonomi Syariah (Ekosy). Dua prodi baru yang dibuka ini ternyata mendapat respon yang sangat positif dari masyarakat, terindikasi dari semakin banykanya jumlah peminat yang mendaftar pada dua prodi tersebut. Jumlah mahasiswa pada Prodi D-3 PBS dan S-1 Ekosy ini pun perkembangannya sangat meningkat sangat signifikan.

Seiring dengan dinamika yang berkembang, STAIN Pekalongan yang kemudian bertransformasi menjadi IAIN Pekalongan berimbas pada perubahan "menginduk" di Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam kemudian berdiri sendiri menjadi fakultas baru, yaitu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Monday, 28 June 2021 14:50

PANDUAN TEKNIS PELAKSANAAN PPL FEBI

Pengumuman tentang pelaksanaan PPL Semester Gasal tahun akademik 2021/2022 akan dilaksanakan dengan metode perpaduan PPL langsung (luring) dan PPL DR (Dari rumah/Daring),

 info lebih lengkap bisa diakses melalui link sebagai berikut:

Download Pengumuman

Pengumuman tentang Pengajuan Keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Pekalongan Semester Ganjil Tahun Akademik 2021/2022 dapat dilihat melalui:

Pengumuman Keringanan UKT - Klik Lihat

Pemberitahuan Pelaksanaan Wisuda Online bagi Wisudawan/Wisudawati Wisuda Magister XIII dan Sarjana XLI dapat dilihat melalui:

Pengumuman Pemberitahuan Pelaksanaan Wisuda (Klik Lihat)

Pekalongan 15 Juni 2021 – sebagai wujud implementasi Kerjasama dengan KNEKS, Pimpinan FEBI IAIN Pekalongan mengikuti Focussed Group Discussion (FGD) Pembahasan Bab 1 dan Bab 2 Kajian Harmonisasi Prodi S1 Rumpun Ekonomi dan Keuangan Syariah dalam rangka mendapatkan informasi/saran/tanggapan atas naskah yang sedang disusun untuk mendukung penyusunan kajian yang komprehensif.